AWALI BULAN JUNI, BSIP JATIM GELAR BAZAR PANGAN MURAH
Malang, 3 Juni 2024 - Dalam rangka memberikan akses pangan murah kepada masyarakat, BSIP Jawa Timur melaksanakan "Bazar Pangan Murah" yang digelar di parkiran depan BSIP Jawa Timur.
Kepala BSIP Jawa Timur, Dr. Atekan, SP, M.Si dalam arahannya saat apel pagi menyampaikan bahwa pihaknya berusaha menghadirkan kegiatan bazar secara rutin. "BSIP Jawa Timur berupaya menghadirkan bazar murah secara rutin. Seperti yang kita ketahui bersama bahwa harga bahan pokok cenderung fluktuatif. Melalui bazar ini harapannya dapat meberikan kontribusi untuk membantu masyarakat, khususnya untuk mendapatkan bahan pokok dengan harga yang murah".
Bazar pangan murah menjadi salah satu solusi yang cukup efektif untuk mengatasi masalah harga pangan yang cenderung fluktuatif di tengah masyarakat. Melalui bazar pangan murah ini masyarakat dapat memperoleh bahan pangan berkualitas dengan harga terjangkau. Dalam bazar ini ditawarkan berbagai macam produk pangan mulai dari beras, gula, minyak goreng, telur, daging, sayur hingga bahan makanan lainnya dengan harga yang terjangkau. Hal ini diharapkan dapat membantu masyarakat dalam mengakses terhadap bahan pangan yang berkualitas. Dalam hal ini DWP BSIP Jawa Timur turut berperan aktif dengan menampilkan produk unggulan khas BSIP Jawa Timur antara lain snack jagung tanpa pengawet serta berbagai macam produk lainnya. Selain itu, kegiatan ini juga memberikan kesempatan bagi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk memasarkan produk-produk mereka. Hal ini sejalan dengan upaya pemerintah dalam mendukung pengembangan UMKM di sektor pangan dan mendorong peningkatan ekonomi bagi masyarakat.