BSIP JATIM KOORDINASIKAN KEGIATAN PAT DI TRENGGALEK
Trenggalek, 28 Maret 2024 - Bertempat di Kodim 0806 Trenggalek, telah dilaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi percepatan Perluasan Areal Tanam (PAT) melaui pompanisasi. Rapat koordinasi tersebut diikuti oleh Komandan Kodim 0806 Trenggalek (Letkol. Czi Yudo Aji Susanto. S.Sos. M.A) dan jajaran, Kepala BSIP Jawa Timur (Dr. Atekan, SP, M.Si) dan staff, Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kab. Trenggalek (Ir. Didik Susanto) dan jajaran, serta BWS Kabupaten Trenggalek (Farullah Hasby).
Terkait dengan kegiatan PAT, Dandim Trenggalek Letkol. Czi Yudo Aji Susanto. S.Sos. M.A menyampaikam terdapat alternatif pipanisasi di Kabupaten trenggalek untuk peningkatan IP. Sementara kegiatan Hanpangan Kodim trenggalek mencakup bidang pertanian, peternakan dan perikanan serta adanya rencana pembangunan irigasi perpompaan. Sementara itu Kepala BSIP Jawa Timur, Dr. Atekan, SP, M.Si dalam kesempatan tersebut mengenalkan profil BSIP Jawa Timur sebagai UPT BSIP Kementerian Pertanian beserta dengan tugas dan fungsinya. Lebih lanjut terkait dengan program PAT beliau berharap terbangun koordinasi terkait perencanaan, eksekusi dan pelaporan kegiatan pompanisasi. Disamping itu beliau turut menyampaikan pentingnya pendetailan CPCL pompanisasi. Sementara itu Farullah Hasby dari BWS Trenggalek menyampaikan siap mendukung baik dari data dan peta termasuk data pengairan khususnya terkait kapasitas pipa dan kebutuhan biaya. Terakhir Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kab. Trenggalek, Ir. Didik Susanto menyampaikan bahwa pihaknya setuju untuk memperhatikan pengajuan kegiatan peningkatan IP dengan skala cakupan yang lebih besar melalui pemanfaatan bendungan dan embung.
Kegiatan dilanjutkan dengan sesi diskusi. Terdapat 2 bahasan utama dalam rapat tersebut. Pertama adalah data yg dikirim oleh Kodim menyesuaikan data dari Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Trenggalek. Kedua adalah diskusi terkait mekanisme pelaporan harian, penanggung jawab data dan paparan terkait metode pelaporan Kementan melalui web pelaporan utama.