
KUNJUNGAN PESERTA MAGANG IP2SIP MOJOSARI KE PELAKU USAHA PERTANIAN
Mojokerto, 30 Desember 2024 - Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan magang di Instalasi Penerapan Pengujian Standar Instrumen Pertanian (IP2SIP) Mojosari, para peserta magang melakukan kunjungan ke pelaku usaha pertanian di Toko Pertanian "Bintang Jaya Agro". Dengan didampingi oleh Indra Kusuma, SP, dan Aditya Tarigan, A.Md, kegiatan ini bertujuan memberikan pengalaman langsung dan memperluas wawasan peserta tentang praktik pertanian yang baik.
Toko Pertanian "Bintang Jaya Agro" yang dikelola oleh Pak Galih yang merupakan lulusan Agribisnis Universitas Brawijaya menjadi lokasi yang dituju peserta magang. Selain berbagi pengalaman, Pak Galih juga memberikan penjelasan mengenai proses pertanian yang efektif dan efisien. "Kami senang berbagi pengalaman dan pengetahuan dengan generasi muda. Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan kemampuan dan kesadaran akan pentingnya pertanian," ungkap Pak Galih.
Dalam kesempatan yang sama praktisi pertanian hortikultura, Pak Tholib yang sedang berkonsultasi dengan Pak Galih turut berbagi pengalaman dan wawasan kepada para peserta. Pak Tholib juga secara spontan memberikan motivasi kepada peserta magang dengan membagikan pengalaman dalam mengelola usahataninya. Penjelasan langsung dari praktisi di lapangan menjadi nilai tambah bagi peserta magang dalam memahami dinamika sektor pertanian.
"Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kami. Kami dapat melihat langsung bagaimana proses pertanian yang efektif dan efisien," ungkap salah satu perwakilan mahasiswa magang.
Kegiatan magang ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia di sektor pertanian serta berkontribusi pada kemajuan pertanian Indonesia. Melalui interaksi langsung dengan pelaku usaha, peserta magang tidak hanya mendapatkan ilmu, tetapi juga motivasi untuk terus berinovasi dalam mengembangkan sektor pertanian.