BSIP JATIM TARGETKAN PENINGKATAN KOMPETENSI PENGELOLA KOPERASI ICARE
Batu, 17 Mei 2024 - Keberadaan manajemen dalam koperasi memiliki arti yang sangat penting dalam pengelolaan pada setiap bidang-bidang koperasi. Kemampuan manajerial dalam koperasi menjadi hal yang penting untuk mengatasi berbagai masalah yang dihadapi oleh koperasi. Menjawab tantangan tersebut, BSIP Jawa Timur melaksanakan Pelatihan Pengelolaan Koperasi yang dilaksanakan pada 15-17 Mei 2024 di Aston Inn, Kota Batu.
Dalam rangkaian kegiatan tersebut terdapat 3 tema utama pelatihan, yaitu Pelatihan Manajemen Pengurus Koperasi, Pelatihan Manajerial Pengurus Koperasi, serta Pelatihan Akuntansi SDM Koperasi. Adapun sasaran pelatihan ini adalah pengawas, pengurus, serta anggota Koperasi Mangga Putar Maslahat Pasuruan dan Koperasi Jagung Jaya Abadi Pasuruan. Pada hari terakhir ini BSIP Jawa Timur mengundang narasumber yang berkompeten di bidangnya yaitu K.H Abdul Madjid Umar, SH, MM (Direktur dan Pengurus KSPPS BMT UGT Sidogori) untuk kelas manajerial, serta Adi Pradana H, SE (Praktisi Akuntan Publik & Enterpreneur) dan Dimas Emha Amir Fikri Anas, SE, M.SA, CA, CPA (Dosen & Praktisi Akuntan Publik) untuk kelas akuntansi. Dalam sesi hari ini, peserta diajak untuk mempelajari materi melalui studi kasus sehingga peserta dapat memperdalam pemahaman kasus atau persoalan yang disampaikan oleh narasumber.
Kegiatan secara resmi ditutup oleh Kepala BSIP Jawa Timur yang dalam hal ini diwakili oleh Ketua Tim Kerja Diseminasi Standar Instrumen Pertanian, Rika Asnita, SP, M.Sc. "Saya berterimakasih banyak kepada Bapak dan Ibu sekalian, utamanya kepada narasumber yang telah membagikan ilmunya kepada kita semua . Semoga bis menjadi manfaat bagi kita semua, membawa inspirasi dan semangat baru untuk mengembangkan koperasi ICARE Jawa Timur".
#bsipkementan
#icare
#AgroStandar
#pertanianmajumandirimodern
#pertaniankorporasi
#kawasanpertanian