KP MOJOSARI GELAR RAPAT KOORDINASI PERSIAPAN TANAM DI MK II
Mojokerto, 9 Agustus 2024 - Kebun Percobaan (KP) Mojosari BSIP Jawa Timur mengadakan rapat persiapan tata tanam. Rapat yang dihadiri oleh 14 orang anggota KP.
Koordinator KP Mojosari, Lutfi Humaidi, M.Sc, mengatakan bahwa dengan adanya rapat persiapan tata tanam Musim Kemarau (MK II) ini diharapkan semua anggota KP dapat melaksanakan hasil rapat ini dengan baik. Dengan harapan agar tanaman yang akan ditanam di MK II ini dapat tumbuh berkembang dengan baik dan hasil optimal penen yang berlimpah barokah.
“Sebagai informasi KP Mojosari pada 6 Agustus 2024 telah melakukan panen raya. Pada MK II KP Mojosari akan tanam kembali padi seluas 4 ha dan jagung 1 ha. Sedangkan sisa lahan lainnya akan tetap ditanam dengan sistem kerjasama,” kata Lutfi.
“Prasarana dan sarana pertanian di KP Mojosari terus dilakukan perbaikan sehingga ini akan dapat mengurangi permasalahan yang ada di lapangan. Selain itu setiap anggota KP diberikan tugas dan tanggungjawab agar kegiatan di KP dapat berjalan sesuai yang kita harapkan,” tegas Lutfi.