TERIMA KUNJUNGAN DKPP LAMONGAN, BSIP JATIM INTRODUKSIKAN INPARI 49 JEMBAR
Malang, 19 Januari 2024 - Kepala BSIP Jawa Timur, Dr. Atekan, SP, M.Si menerima kunjungan dari Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Lamongan, Devi Mei Isnaeni, SP, M.Agr bersama dengan rombongan. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Korwil Kab. Lamongan, Indriana Ratna Dewi, SP dan Penjab UPBS, Ardiansyah, S.ST.
Kunjungan tersebut dilaksanakan dalam rangka koordinasi terkait dengan penanaman padi di Kabupaten Lamongan. Kabupaten Lamongan merupakan salah satu kabupaten penyumbang beras terbesar di Jawa Timur. Hal ini dikarenakan Kabupaten Lamongan memiliki luas baku sawah terbesar di Provinsi Jawa Timur. Melihat besarnya potensi tersebut, BSIP Jawa Timur bersama dengan Pemerintah Kabupaten Lamongan terus mensinergikan program di bidang pertanian dalam rangka menjaga ketersediaan pangan utamanya beras.
Selain membahas teknis terkait pengembangan komoditas padi di Kabupaten Lamongan, dalam kesempatan tersebut juga diserahkan secara simbolis bantuan berupa benih padi Inpari 49 Jembar. Inpari 49 merupakan perpaduan antara Ciherang yang merupakan varietas unggul berdaya hasil tinggi dan IRBB50 dengan ketahanan hawar daun bakteri (HDB). Perpaduan kedua varietas ini menghasilkan varietas dengan daya hasil tinggi dan tahan HDB. Preferensi pengguna terhadap kualitas gabah dan beras diwadahi melalui angka prosentasi beras kepala mencarai 79, 5%, konsistensi dan serta pulen. Hal ini tentu saja diharapkan dapat memperluas tingkat adopsi VUB baru ini di kalangan masyarakat. Inpari 49 Jembar sangat prospektif untuk dikembangkan di daerah endemis WBC dengan preferesi konsumen nasi pulen. Jembar adalah luas, begitupun dengan Inpari 49 Jembar diharapkan dapat berkembang secara luas terutama di lahan sawah irigasi di seluruh Indonesia.